Konsumen bisa menikmati cicilan 0%, hadiah langsung, flash sale, dan program tukar tambah.
Acara ini juga diisi workshop fotografi oleh Enche Tjin (14 Maret), cooking battle bersama Chef Yongki (15 Maret), serta talkshow kesehatan pernapasan (16 Maret).
Tak hanya promosi, Sharp memperkuat komitmen sosial melalui program Sharp Bersedekah dengan tema Masak Besar #DenganHati dan Cuci AC Masjid di Jabodetabek (28 Februari-20 Maret 2025).
“Keberhasilan perusahaan tak hanya diukur dari penjualan, tapi juga dampak positif bagi masyarakat,” ujar Andry Adi Utomo, National Sales Senior General Manager Sharp.
Dengan portofolio produk kuat dan pangsa pasar yang dominan, Sharp bertekad mempertahankan posisinya sebagai pemimpin industri elektronik.
Filosofi Omotenashi akan terus menjadi landasan dalam setiap inovasi dan layanan ke depan.
Informasi lengkap tentang acara dan promosi bisa diakses melalui situs resmi Sharp atau kunjungi pameran di Mall Kota Kasablanka hingga 16 Maret 2025.***