Portal Pantura, Brebes – Kepala Desa Pagojengan bersama jajaranya mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78.
Ucapan tersebut disampaikan kepada Babhinkamtibmas yang bertugas di desa Pagojengan.
Selamat kepada Kepolisian Republik Indonesia (Polri) Presisi, khususnya Kapolsek Paguyangan, semoga semakin dicintai oleh masyarakatnya,” kata Suid.
Lanjutnya, selama ini Polri dan pemdes menjalin kemitraan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat yang ada di Desa Pagojengan sudah bekerja dengan baik.
Dikatakan Suid dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara yang di lakukan setiap tanggal 1 Juli, merupakan perayaan ini sebagai momen penyatuan korps kepolisian dari berbagai daerah bahkan di seluruh Indonesia.
Dalam rangka Peringatan HUT ke-78 tahun 2024 Bhayangkara tahun ini dengan tema “Pressisi Menuju Indonesia Emas” Semoga Porli semakin sukses dan teruslah mengabdi untuk masyarakat.
Serta bisa menjaga kebersamaan dan sinergi antara Pemerintah Desa dan Polri terus berlanjut untuk menciptakan masyarakat yang aman dan damai.
Lebih lanjut, Tentunya dengan tema tersebut bisa menggambarkan semangat Polri bisa terus berinovasi dan bisa beradaptasi dengan masyarakatnya.
Ia menambahkan Ucapan Selamat HUT Bayangkara Ke-78, dan sangat mengapresiasi peran Polsek Paguyangan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Kapolsek Paguyangan dan sekitarnya. Pungkas Suid.***