Brebes, Portal Pantura – Cabang Persatuan Drumband Indonesia Kabupaten Brebes menggelar Open Marching Band ke-4, Minggu (5/3/2023) di SMK Muhammadiyah 1 Bumiayu (SMK Mutubumi) Brebes.
Dalam kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahun tersebut diikuti oleh 16 peserta dri berbagai sekolahmulai tingkat TK, SD, dan SMP.
Ketua Persatuan Drumband Indonesia Kabupaten Brebes Iwan mengatakan, drumband sudah banyak ada di sekolah-sekolah, baik itu jenjang TK, SD, SMP, SMA hingga perguruan tinggi.
“Karena itu mari bersama-sama mengembangkan dan mendorong serta memotifasi anak-anak,” kata Iwan.
Kepala SMK Mutubumi Faiz Hanani apresiasi dengan dipilihnya SMK Mutubumi sebagai tempat ajang Brebes Open Marching Band tersebut.
Ia mengatakan, SMK Mutubumi berdiri sejak Tahun 2003 dengan program tuntaskan 12 Tahun. Ia juga berharap bisa bersinergi dengan pihak terkait.
“Saya berharap dalam giat ini agar bisa memberikan motifasi selain itu semoga dalam giat selanjutnya akan dilaksanakan lebih meriah lagi,” katanya.***