Portal Pantura, Tegal – Jumat, 13 September 2024, jajaran TNI-Polri dengan masyarakat Desa Penujah Kecamatan Kedungbanteng Tegal lakukan bersih selokan antisipasi bencana banjir menjelang musim hujan.
Kapolres Tegal, AKBP Andi M. Indra Waspada Amirullah dalam pesan melalui Kapolsek Kedungbanteng Iptu Didi Susilo, bahwa kegiatan ini bentuk sinergitas antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam menjaga lingkungan dan mengurangi risiko banjir.