Jakarta, Portal Pantura – HP Oppo Reno 8T kini memiliki varian 5G dengan prosessor gahar.
Pada HP Oppo Reno 8T 5G, prosessor yang digunakan yakni Snapdragon 695 5G. Namun untuk RAM nya tetap sama, yakni 8 GB.
Di sektor kamera, Oppo Reno 8T 5G telah mengusung kamera utama sebesar 108 MP dan kamera depan 32 MP.
Panel layar Oppo Reno 8T 5G menggunakan AMOLED dengan refresh 120 Hz. Luas layar HP ini 6,7 inchi dengan resolusu FHD Plus.
Dukungan fast charging 67 W mendukung isi daya yang cepat. Kapasitas HP Oppo Reno 8T 5G sebesar 4.800 mAh.
Untuk sistem operasi yang digunakan, HP Oppo Reno 8T 5G telah menjalankan Android 13 dengan UI ColorOS 13.
Dengan spesifikasi yang mumpuni tersebut, lantas berapa harga HP Oppo Reno 8T 5G dijual.
Berikut harga HP Oppo Reno 8T 5G:
– Varian 8 GB/128 GB: Rp5.999.000
– Varian 8 GB/256 GB: Rp6.499.000.
***