Brebes, Portal Pantura – Dalam rangka HUT ke-78 RI, Pemerintah Desa (Pemdes) dan Karang Taruna Watu Jaran Laren akan menggelat jalan sehat.
Giat tersebut akan dilaksanakan pada hari Minggu (20/8/2023) dengan mengambil start dan finish di Lapangan Watu Jaran.
Kepala Desa Laren Arief Setiawan mengatakan, dalam acara jalan sehat tersebut disediakan banyak doorprize untuk peserta dengan cara diundi.
“Selain itu juga ada banyak kegiatan lainya,” kata Arief.
Acara tersebut diantaranya senam aerobic, bazar kuliner, lomba tradisional, dan acara seru lainya.
Ia menambahkan, acara jalan sehat tersebut dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 RI.
“Acara ini kerja sama antara Pemdes dan Karang Taruna Watu Jaran Desa Laren,” ungkap Arief.***