Portal Pantura,Tegal- LKS seKabupaten Tegal dimulai dengan pemukulan Gong oleh Agus Nowo Edy Kepala Seksi (Kasi) SMK Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XII Dinas Pendidikan, dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah di SMKN 2 Slawi Tegal tandai mulainya LKS atau Lomba Kompetensi Siswa
Lomba meraih prestasi LKS ini diikuti oleh 143 peserta dari berbagai SMK di Kabupaten Tegal termasuk pendamping yang turut hadir.
16 materi lomba dipertandingkan dalam ajang ini dan akan berlangsung hingga 19 Januari 2025 dan bagi peserta meraih juara berlanjut mengikuti LKS tingkat Jawa Tengah (Jateng).
Agus Nowo Edy, Kepala Seksi SMK Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XII Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, berharap siswa dan guru pendamping telah mempersiapkan diri dengan baik, termasuk mental para peserta yang akan berlaga.
Ia menekankan bahwa kegiatan LKS ini tidak hanya bertujuan untuk mengasah kompetensi siswa,tapi mempersiapkan mereka memasuki dunia kerja, dengan pengembangan sikap profesional dan termasuk bidang mekanisasi pertanian
Dikatakan Setiyanto, bahwa untuk SMK Negeri 2 Slawi selain jadi tuan rumah jurusan pertanian, sekolah ini juga satu satunya sekolah di wilayah Kabupaten Tegal, dan berpotensi melaju ke tingkat provinsi.
Setiyanto, Plt Kepala Sekolah SMK N 2 Slawi, menyatakan siswa mereka sudah memiliki pengalaman meraih prestasi serupa dan kini siap untuk memoles kemampuan bersaing di tingkat provinsi Jateng berikutnya.
Dijelaskan Joko Pramono, Ketua Panitia Lomba Kompetensi Sekolah (LKS) 2025e selain ajang prestasi, kegiatan bertujuan memberikan bekal kompetensi relevan dengan industri kepada siswa setelah mereka lulus.
LKS ini melibatkan pelaku industri untuk memastikan relevansi dengan kebutuhan dunia kerja.
“Kami berharap dengan LKS 2025 ini Kabupaten Tegal dapat mencetak SDM yang berkualitas dan tak kalah dengan wilayah lain” jelas Joko Pramono.
Berikut Materi Lomba LKS 2025 antar SMK di Kabupaten Tegal.
- Akuntansi Keuangan Lembaga (AKL)
- Elektronika (Electronics)
Dukung kami agar lebih baik. KLIK DI SINI
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel di atas untuk tujuan komersil tanpa seizin redaksi.