Portal Pantura, Brebes – Kekosongan jabatan Kepala Dusun I di Desa Negara Dhaha, yang terletak di jalur lingkar Bumiayu, Kabupaten Brebes segera berakhir.
Proses perekrutan telah memasuki tahap akhir dengan pelaksanaan tes seleksi.
Tes seleksi ini dilaksanakan di STMIK Muhammadiyah Paguyangan, Brebes pada Kamis (15/8/2024).
Ketua penjaringan perangkat Desa Negara Dhaha, Umi Farhatun, mengatakan, seleksi tes diikuti oleh 4 orang. Seleksi tes dilakukan dengan tes tertulis dan praktik.
“Sebenarnya ada 7 orang pendaftar, namun 3 orang tidak mengembalikan berkas. Sehingga dinyatakan gugur,” kata Umi.
Para calon perangkat desa tersebut didominasi lulusan SMA sebanyak 3 orang dan 1 orang lulusan sarjana.
“Satu orang merupakan peserta dari luar desa. Selebihnya berasal dari Negara Dhaha,” ungkap Umi.
Adanya kekosongan jabatan ini tentu berdampak pada pelayanan masyarakat di tingkat dusun.
Oleh karena itu, pemerintah desa berupaya secepat mungkin untuk mengisi posisi tersebut dengan calon yang kompeten.
“Kami berharap melalui seleksi ini dapat ditemukan sosok yang tepat untuk membantu kepala desa dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Umi Farhatun.***