Tegal, Portal Pantura – Berkah bulan suci ramadhan, Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pariwisata, Dra. Hj. SB Wiryabti Sukamdani, CHA berikan bantuan kepada masyarakat Kabupaten Tegal, Tegal Kota dan juga Brebes. Kamis 13 April 2023.
Bantuan tersebut berupa beras yang berjumlah 1200 peket kepada masyarakat yang membutuhkan.
Beras tersebut dibagikan oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Pariwisata, Dra. Hj. SB. Wiryanti Sukamdani, CHA di kediaman Rumah Dinas Wakil Walikota Tegal, Muhammad Jumadi.
Wiryanti Berharap batuan yang ia berikan di bulan suci ramadhan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat.
“Saya membagikan bantuan berupa beras untuk masyarakat yang membutuhkan dan semoga bantuan saya dapat bermanfaat untuk masyarakat,” ucap Wiryanti Sukamdani.