Portal Pantura – Xiaomi bersiap menghadirkan ponsel murah terbarunya, Redmi A5, ke pasar Indonesia. Indikasi ini terlihat dari sertifikasi yang telah diterbitkan oleh Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).
Berdasarkan pantauan di laman sertifikasi pos dan telekomunikasi (postel), perangkat ini terdaftar dengan nomor sertifikat 108105/DJID/2025 pada 3 Maret 2025. Xiaomi mendaftarkan Redmi A5 dengan nomor model “Redmi 25028RN03A” melalui PT Xiaomi Technology Indonesia.
Selain itu, Redmi A5 juga telah lolos sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dengan nilai 38,2 persen. Ponsel ini dipastikan mendukung jaringan 4G. Dengan dua sertifikasi ini, Redmi A5 sudah bisa dipasarkan di Indonesia.
Meski belum ada pengumuman resmi dari Xiaomi, rumor menyebutkan bahwa Redmi A5 akan diperkenalkan secara global di Bangladesh pada 20 Maret 2025. Jika informasi ini akurat, kemungkinan perangkat ini segera masuk ke pasar Indonesia.
Bocoran Spesifikasi Redmi A5
Beberapa toko di Bangladesh disebut sudah mulai menjual Redmi A5. Bahkan, sejumlah pengguna telah membagikan foto dan spesifikasi perangkat ini.
Dari bocoran yang beredar, Redmi A5 membawa sejumlah perubahan dibanding pendahulunya, Redmi A4 dan A3 Pro.
Layar & Desain
Redmi A5 dikabarkan memiliki layar 6,88 inci dengan refresh rate 120 Hz. Panelnya masih menggunakan LCD dengan resolusi HD+ (720p). Dari segi desain, ponsel ini kemungkinan mengusung material kaca buram (AG) dengan modul kamera berbentuk oval di sudut kiri atas.