Cara Mengakses ChatGPT Melalui WhatsApp Tanpa Aplikasi Tambahan
Portal Pantura, Brebes – Kini, pengguna ponsel dapat mengakses layanan ChatGPT tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan.
Cara ini menjadi solusi bagi mereka yang memiliki keterbatasan ruang penyimpanan di perangkat maupun koneksi internet yang kurang stabil.
Salah satu alternatif untuk menggunakan ChatGPT tanpa aplikasi adalah melalui aplikasi pesan instan WhatsApp.
Pengguna cukup menyimpan nomor +1 (800) 242-8478 di kontak telepon mereka untuk mulai menggunakan layanan ini.
Melalui integrasi ini, pengguna dapat berinteraksi langsung dengan ChatGPT hanya lewat pesan WhatsApp.
Fungsi dasar seperti mengirim pesan teks, mengunggah gambar, hingga mengirim catatan suara sudah bisa dilakukan.
Sebagai respons, ChatGPT akan memberikan jawaban dalam bentuk teks.
Meskipun demikian, versi ChatGPT di WhatsApp hanya menyediakan fitur-fitur dasar.
Pengguna yang tidak berlangganan layanan premium tidak akan mendapatkan akses ke fitur-fitur kecerdasan buatan terbaru yang tersedia di versi aplikasinya.