Portal Pantura – Viral dua orang pemotor terlibat adu jotos di Jalan Prof Dr Satrio, Karet Kuninga, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan.
Adu jotos tersebut dipicu oleh senggolan saat berkendara di jalan raya. Mereka kemudian adu mulut yang pada akhirnya adu jotos. Warga yang melihat kejadian itu berusaha melerai dibantu sekuriti.
Dikutip dari PMJNews, Selasa (5/12/2023), Kapolsek Setiabudi Kompol Arif Purnama Oktora menyebut, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 19.30 WIB.
“Jadi mereka ini bersenggolan pada saat sedang berkendara sepeda motor. Kemudian terjadi cekcok dan berkelahi di pinggir jalan yang menimbulkan kemacetan,” ungkap Arif Purnama Oktora.
Keributan antara dua orang pemotor tersebut berakhir setelah mereka dilerai warga dan sekuriti. Selanjutnya kedua pemotor tersebut sepakat damai.***
***Sumber: PMJ News